ATR/BPN Apresiasi Inovasi Layanan 24 Jam Kantor Pertanahan Virtual Kota Tangerang
Tangerang — Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) terus mendorong transformasi digital dalam pelayanan publik. Salah satu terobosan yang diapresiasi adalah Kantor Pertanahan Virtual Kota Tangerang, yang dinilai telah merepresentasikan konsep digital twin secara nyata dalam layanan pertanahan.
Hal tersebut disampaikan Staf Ahli Bidang Informasi Teknologi Kementerian ATR/BPN, Dwi Budi Martono, usai melakukan peninjauan langsung ke Kantah Kota Tangerang, Kamis (10/7/2025).
“Menu-menu yang tersedia benar-benar digital twin, persis seperti layanan di kantor fisik. Ada loket pendaftaran, layanan wakaf, customer service, unggah dokumen, hingga pengambilan berkas. Ini sesuai dengan kondisi nyata dan sangat lengkap,” kata Dwi Budi.
Melalui sistem daring ini, masyarakat tidak lagi perlu datang langsung ke kantor pertanahan. Layanan dapat diakses secara fleksibel 24 jam dari mana pun, bahkan dari luar negeri. Menurut Dwi, data Google Analytics menunjukkan pengguna dari Amerika, Irlandia, hingga Singapura pernah mengakses platform ini.
“Warga diaspora pun bisa bertanya-tanya soal pertanahan di Indonesia dari luar negeri. Ini bentuk pelayanan yang melampaui batas geografis,” ujarnya.
Platform itu dapat diakses melalui laman resmi: https://bpnvirtualkotatangerang.id
Dalam kunjungannya, Dwi Budi juga memantau kesiapan admin yang bertugas melayani masyarakat secara daring. Admin ini membantu mengarahkan pemohon dalam setiap tahapan layanan, mulai dari konsultasi awal, unggah berkas, hingga pencetakan dokumen.
“Masyarakat Kota Tangerang yang terkendala waktu dan ruang kini mendapatkan privilege. Mereka dapat mengurus urusan pertanahan kapan saja dan dari mana saja,” tambahnya.
Kesuksesan Kantor Pertanahan Virtual Kota Tangerang diharapkan menjadi contoh nasional dalam mewujudkan layanan pertanahan yang cepat, efisien, dan akuntabel.
Kementerian ATR/BPN terus mendorong seluruh Kantor Pertanahan di Indonesia untuk mengadopsi teknologi serupa demi memperluas akses dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
0 Response to " ATR/BPN Apresiasi Inovasi Layanan 24 Jam Kantor Pertanahan Virtual Kota Tangerang"
Posting Komentar